Rasa Gatal adalah sebuah sensasi gatal yang menimbulkan rasa tidak nyaman sehingga muncul gerakan refleks untuk menggaruknya dan rasa gatal biasanya dialami oleh siapa saja. Rasa gatal yang muncul sesekali tidak perlu anda kawatirkan biasanya akan reda dengan sendirinya, atau menggunakan obat pereda gatal seperti bedak, namun perlu anda waspadai jika gatal tak kunjung sembuh atau semakin parah maka sangat perlu jika anda segera periksa ke dokter kulit.
Beberapa Penyebab Gatal
Sering terjadi gatal disebabkan oleh alergi, iritasi atau gigitan serangga. Namun ada beberapa kondisi yang menimbulkan keluhan gatal yang diantaranya adalah:
1. Alergi atau iritasi terhadap bahan tertentu
Alergi umum terjadi dikarenakan suatu bahan/makanan yang dikonsumsi sehingga muncul keluhan gatal-gatal. Reaksi alergi ini terjadi karena sistem kekebalan tubuh bereaksi secara berlebihan terhadap benda atau zat tertentu yang menjadi pencetus alergi (alergen).
2. Kulit Kering
Kulit kering sering mengalami gatal-gatal dikarenakan kekurangan minyak alami yang berfungsi untuk melembabkan kulit. Juga akan terjadi pada seseorang yang sering menggunakan produk yang berbahan kimia keras, kelembapan udara rendah, mandi terlalu lama, mandi dengan air panas, terlalu lama di ruangan AC.
3. Penyakit Kulit
Beberapa penyakit yang dapat menimbulkan rasa gatal, diantaranya:
- Eksim
- Scabies
- Cacar
- Kurap
- Biduran
Biasanya rasa gatal akan terjadi pada kulit tertentu, selain gatal biasanya juga muncul gejala lain seperti: kulit kemerahan, muncul bintik-bintik pada kulit.
Adakalanya anda memerlukan dan menyediakan produk herbal jika takut untuk pergi ke dokter. Produk yang terbukti oleh sertifikasi BPOM serta kemanannya karena terbuat dari 100% bahan herbal alami tanpa memunculkan efek samping negatif. produk tersebut bisa anda dapatkan pada store kami dengan klik DISINI.